-->

Artikel Terbaru

3 Contoh Puisi Ibu yang Paling Bikin Haru

BarisPuisi - Siapa yang tak mau berbakti kepada kedua orangtuanya terkhusus ibunya? Saya kira bagi manusia normal pasti tidak ada. Ibu sudah sangat sayang terhadap kita sebagai anaknya yang telah melahirkan dan merawat sampai saat ini. Maka, sudah sewajarnya kita berterima kasih dengan berbakti kepadanya.

puisi ibu menyentuh hati

Banyak cara untuk memberikan rasa terima kasih kepada sang Ibu, salah satunya adalah dengan memberikan ucapan melalui puisi ini. Puisi untuk Ibu ini dapat memberikan kesan yang mendalam terhadap salah satu bukti cinta dan sayang kita terhadap sang Ibu.

Daripada kita tidak memberikan apa-apa terhadap Ibu, maka beberapa puisi ini dapat kita manfaatkan sedemikan rupa untuk mengucapkannya. Semoga Ibu kita selalu diberikan kesehatan agar dapat terus kita berbakti kepadanya.

Puisi Ibu yang Paling Bikin Haru ada di bawah ini:

Puisi Bunda - PRIMADONA DUNIA

Hari ini...
Sudah 5 tahun berlalu
Untuk selamanya kau meninggalkanku
Dalam menahan lara nan pilu

Garis takdir yang diberikan Tuhan
Tak bisa begitu saja aku belokkan
Meski terasa sangat menyakitkan
Aku pasrah menghadapi cobaan

Ibu... Kau memang sudah tiada
Namun kasihmu selalu menganga
Dalam tiap pejaman mata
Kebaikanmu tak pernah binasa
Walau terus termakan usia

Langkah tegap yang aku jaga
Bukan karena aku sekuat baja
Namun karena aku bangga
Pernah dibesarkan dalam bahagia
Oleh ibuku... Sang primadona dunia

Puisi Untuk Ibu - KEBANGGAANKU

Lincah tangan ini meliuk-liuk
Menciptakan sebuah karya yang tak buruk
Walau kadang mata terkantuk-kantuk
Tetap tersedia jalan penunjuk
Demi menghindari kata terpuruk

Ini semua bukan suatu kebetulan
Namun sudah direncanakan
Oleh kau sang penuai kebaikan
Pemberi segala kedamaian
Dan pelita dalam kegelapan

Engkaulah Ibu... Oh Ibuku...
Sudah lama kau mengajariku
Menapaki kesulitan satu demi satu
Hingga aku semakin tahu
Bahwa hidup ini penuh lika-liku

Peluh keringat yang telah kau keluarkan
Tak terhitung sampai waktu kedepan
Jadikan aku sebuah kebanggaan
Dalam hidupmu yang penuh pengharapan
Oh Ibu... Kaulah penentu keberuntungan

Puisi Ibu - TERDAPAT SURGA BAGIKU

Ibu...
Tiga aksara
Dengan makna yang tak terhitung
Alunan munajat cinta yang tiada tara
Mencurahkan kasih yang tiada ujung
Penyelamat kala ku terseret oleh gelombang dunia

Ibu...
Keriput di wajah cantikmu
Melukiskan pengorbananmu
Dari mudamu sampai tuamu
Yang kau peruntukkan hanya padaku
Masih pantaskah ku berjalan tegak dihadapmu?

Kedua tanganku
Tak sekokoh batu karang untuk melindungimu
Ragaku yang tak bersayap
Tak mampu membawamu terbang tinggi

Aku cuma punya hati yang terang
Yang ku balut dengan kasih sayang
Ku bingkai dengan emas
Dan ku hiasi dengan cinta tak terbatas

Karena dibawah telapak kakimu
Terdapat surga bagiku...

Nah, contoh puisi ibu di atas bisa kita modifikasi sedemikian rupa untuk kita sesuaikan dengan kondisi yang ada. Yang penting kita bisa memberikan sedikit harapan buat sang ibu tercinta. Tertarik untuk memberikan puisinya? Yuk silakan di jadikan referensi.

Baca Juga:

Mau puisi atau karya sastra kamu di tampilkan di situs ini? Silakan kirim karya kamu dengan klik >> KIRIM KARYAMU. Tulisan tentang 3 Contoh Puisi Ibu yang Paling Bikin Haru ini, mudah-mudahan bisa memberi inspirasi bagi kamu semua.
loading...

0 Response to "3 Contoh Puisi Ibu yang Paling Bikin Haru"

Post a Comment

Silakan komentar dengan sopan dan beretika. Komentar yang mengandung SARA, spam, hate speech, akan dihapus.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close