-->

Artikel Terbaru

Contoh Puisi Harapan oleh Mala Chaerany

Puisi berikut ini menceritakan tentang penantian seorang wanita terhadap calon pendamping hidupnya. Selama penantian tersebut, ia lebih banyak berdoa, berserah diri, dan menunggu ketetapan Allah Maha Pemberi. Cinta yang diminta bukan sekedar kasih dan sayang, namun juga iman dan Islam. Menggenggam satu tujuan menggapai syurgaNya.

Contoh Puisi Harapan

DI AMBANG PENANTIAN
by Mala Chaerany

Wahai calon imamku

yg telah tertulis di lauhul mahfudz
Aku tak meminta banyak harta darimu
Aku tak meminta tahta yg meruah di hidupmu
Aku tak meminta elok rupa dr pandangmu
Hanya satu yg terus ku nantikan di ambang penantianku
Keistiqomahan imanmu dalam memimpin amanah barumu kelak

Aku disini mencintaimu dalam doaku
Aku disini mengasihimu dalam perbaikan akhlaqku
Hingga kita kan menjadi sebuah kekuatan yang menjadi satu

Menjalankan amanah hidup bersama beralaskan Ridho Robbku
Mengingatkan kala senja sudah meminta hakmu
Mengingatkan bahwa hidup tak sepanjang inginmu

Moga di belahan dunia yg lain
kamu terus merangkai sebuah cinta menuju halalnya kisah
Bagitupun aku disini .. 
Yang tak ingin menghabiskan waktuku dengan penantian sia-sia
Bersama mempercantik iman kita
Hingga kelak syurgalah yang meminta tuk disinggahi pada akhirnya ...

Puisi harapan memang menjadi suatu contoh puisi idaman yang cukup mudah untuk kita buat. Makanya puisi ini banyak sekali bertebaran. Namun, bagi kamu yang masih kesusahan, tinggal lihat dan baca lagi puisi di atas, jadikan referensi. Semoga mengisnpirasi.

Baca Juga:

Mau puisi atau karya sastra kamu di tampilkan di situs ini? Silakan kirim karya kamu dengan klik >> KIRIM KARYAMU. Tulisan tentang Contoh Puisi Harapan oleh Mala Chaerany ini, mudah-mudahan bisa memberi inspirasi bagi kamu semua.
loading...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close